Wiranto Bertemu Fidel Ramos - koran-sindo.com

SINGAPURA – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Hati Nurani Rakyat (DPP Hanura) Wiranto bertemu mantan Presiden Filipina Fidel Ramos di sela-sela pertemuan para mantan petingi militer ASEAN yang diprakarsai oleh Lieutenant- General (ret) Winston Choo, di Singapura, Minggu (22/9) lusa.

Pertemuan dua mantan jenderal itu membahas soal perkembangan demokrasi kedua negara. ”Banyak kesamaan antara Indonesia dan Filipina, antara lain sistem kaderisasi pimpinan nasional yang masih diwarnai kondisi politik yang tidak sehat, antara lain sistem dinasti dan politik uang,” kata Fidel Ramos. Ramos mengakui bahwa praktik tidak sehat itu masih berkembang di negaranya.

Ironisnya, untuk mengeliminasi praktik tersebut sangatlah tidak mudah, mengingat praktik tersebut masih berlindung di bawah rezim berkuasa. Sementara itu, Wiranto mengatakan bahwa demokrasi bisa berubah menjadi malapetaka bilamana ekonomi nasional belum memasuki zona aman, yakni minimal sebesar USD6.600 income per kapita (Purchasing Power Parity).

Selain itu, kecenderungan politik uang menjadi sebuah realitas yang sulit diatasi, bahkan bisa dikatakan masih merajalela. Akibatnya, terjadinya degradasi kompetensi pemimpin nasional dan lokal yang tidak dapat dihindari. dita angga